JAKARTA. MAKO KOPASGAT – Dalam upaya meningkatkan dan mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan, Komandan Komando Pasukan Gerak Cepat Marsekal Muda TNI Yudi Bustami S.Sos., bersama Ketua PIA Ardhya Garini Gabungan Kopasgat Ny. Retno Yudi Bustami, mengikuti kegiatan Panen Raya Padi Gogo Galur Trisultan, yang bertempat di Detasemen Hanud 471 Wing Komando I Pasgat, Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jum'at (02/02/2024).

 

Pada kegiatan Panen Raya Padi Gogo Galur Trisultan ini, dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., C.S.F.A., bersama Ketua Umum PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo.

 

Tanaman padi "Gogo" merupakan jenis padi yang ditanam bukan di persawahan seperti pada umumnya, tetapi ditanam dalam "Polybag" (Kantong Plastik), budidaya Padi Gogo sama sekali tidak membutuhkan irigasi dan dapat diaplikasikan didaerah bercurah hujan rendah setelah berusia 120 hari padi Gogo ini baru dapat di panen.

 

Setelah melaksanakan Panen Raya Padi Gogo, kegiatan dilanjutkan dengan latihan menembak dilapangan tembak Djamsuri Wing Komando I Kopasgat.

 

Hadir pada kegiatan tersebut, Wakasau Marsekal Madya TNI Andyawan Martono P., S.I.P., beserta Waketum PIA AG Ny. Shinta Andyawan, Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Kusworo, Irjenau, Koorsahli Kasau, para Asisten Kasau dan Pejabat TNI AU Lainnya. penkopasgat



/* */