Dalam upaya membina dan menguji kemampuan renang prajurit khususnya renang rintangan serta memperoleh atlit yang berprestasi serta dapat diandalkan dalam kejuaraan untuk mewakili KOMI, Batalyon 467 Paskhas menyelenggarakan Lomba Renang Militer Paskhas 2013 bertempat di kolam renang Angkasa Lanud Halim Perdanakusuma, Baru-baru ini.

Lomba dibuka oleh Dankorpaskhas Marsekal Muda TNI Amarullah, dihadiri oleh Pangkohanudnas Marsda TNI Hadiyan Suminta Atmadja dan Komandan Pasmar-2 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Buyung Lalana. Diikuti 103 atlit dari 25 satuan yang berasal tiga matra TNI. TNI AD menurunkan 11 satuan dengan jumlah atlit 60 orang, TNI AL 5 satuan dengan jumlah atlit 13 orang dan TNI AU menerjunkan 9 satuan dengan jumlah atlit 30 orang.

Lomba renang militer ini berlangsung selama dua hari dengan menggunakan sistem seri dan final. Selaku wasit pada lomba ini berasal dari Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Komite Olahraga Nasional Indonesia.

Materi lomba dibagi menjadi lima nomor, yaitu perorangan 50 M rintang mula, perorangan 100 M rintangan mula, estafet 4 x 100 M rintangan mula, perorangan 100 M rintang lanjut, dan estafet 4 x 100 M rintang lanjut.

Dankorpaskhas Marsda TNI Amarullah mengharapkan, agar lomba renang militer dapat dijadikan acara tahunan bagi Korpaskhas, karena selain untuk mengukur kemampuan renang prajurit juga dapat dijadikan sebagai ajang silaturahmi antar satuan dan antar sesama atlit sehingga tercipta hubungan yang lebih erat serta harmonis.

“Selama mengikuti kejuaraaan, utamakan sportifitas, patuhilah peraturan yang telah ditentukan panitia dan raihlah prestasi seoptimal mungkin dengan tetap menjaga keselamatan dan keamanan” ungkap Dankorpaskhas.

 

/* */