Batalyon Komando 465 Paskhas menggelar konser musik aliran rock â€SLANK†di Lapangan Bola Brajamusti Batalyon Komando 465 Paskhas dalam rangka memperingati HUT Korps Pasukan Khas TNI AU ke-66. Baru-baru ini.
Konser musik ini diawali dengan aksi panggung Brajamusti Band yang mampu menaikkan adrenalin para penonton sehingga para penonton ikut berjingkrak-jingkrak mengikuti alunan musik yang dibawakan Brajamusti Band. Atmosfer Slankers langsung mewarnai lokasi konser yang bertajuk â€Sound Station†tersebut ketika personel Slank yang terdiri dari Kaka, Bimbim, Ivanka, Ridho dan Abdee memasuki panggung konser. Pada kesempatan ini personel Slank memberikan ucapan selamat Ulang Tahun ke-66 Korpaskhas dan ucapan terimakasih kepada Komandan Lanud Supadio Kolonel Pnb Ir. Novyan Samyoga dan Komandan Batalyon Komando 465 Paskhas Letkol Psk Soleh, S.Pd., M.M atas waktu dan tempat yang telah disediakan.
Konser Slank ini dibuka secara gratis dan dihadiri oleh sekitar 10.000 penonton yang memadati Lapangan Bola Brajamusti. Dalam acara konser Slank tersebut seluruh personel Batalyon Komando 465 Paskhas dilibatkan dalam pengamanan konser dibantu oleh Kepolisian dan Satuan POM AU Lanud Supadio. â€Keberhasilan pelaksanaan konser Slank di Batalyon Komando 465 Paskhas Lanud Supadio Pontianak ini tidak lepas dari rencana pengamanan Batalyon Komando 465 Paskhas, managemen yang baik, koordinasi dan dukungan dari semua pihak baik dari aparat keamanan, masyarakat dan para penggemar slank itu sendiri yang sadar betul akan pentingnya menciptakan kondisi yang amanâ€, tegas Komandan Batalyon Komando 465 Paskhas usai pelaksanaan konser. Acara konser ini dihadiri oleh Komandan Lanud Supadio, seluruh pejabat Lanud Supadio, pejabat TNI dan Polri serta Muspida Kalbar atau yang mewakili, Keluarga Besar Batalyon Komando 465 Paskhas dan Lanud Supadio serta masyarakat penggemar Slank se-Kalbar.
Komandan Lanud Supadio dalam sambutannya menghimbau agar dengan adanya acara konser ini akan selalu tercipta hubungan yang baik dan harmonis antara masyarakat dengan TNI. Batalyon Komando 465 Pakshas Lanud Supadio sebagai penyedia tempat berlangsungnya acara konser memberikan dukungan dengan menyediakan berbagai fasilitas yang dimiliki mengingat acara tersebut menjadi hiburan bagi seluruh masyarakat Pontianak Kalbar dan seluruh warga besar Batalyon Komando 465 Paskhas serta warga Lanud Supadio. Acara konser tersebut berjalan dengan aman, lancar dan tertib dengan diakhiri langkah kepuasan penonton. KOMANDO...!!! DIRGAHAYU KORPS PASUKAN KHAS TNI AU KE-66 KARMANYE VADIKARASTE MAFALESU KADATJANA.