Jakarta. Atlet Petembak Wing Komando I Kopasgat yang tergabung di tim ASC TNI Angkatan Udara berhasil kembali naik Podium kali ini di lomba ajang menembak Tanfoglio Cup IPSC Level III 2024 yang bertempat di Lapangan Tembak Djamsuri Wing Komando l Kopasgat. Minggu (9/6/2024).
Para Petembak Prajurit Wing Komando I Kopasgat berhasil meraih prestasi gemilang dan cukup membanggakan di ajang Tanfoglio Cup IPSC Level III 2024 yang berlangsung akhir pekan ini tanggal 7 s/d 9 JUNI 2024. Dalam kompetisi yang diikuti oleh ratusan petembak dari dalam maupun luar negri, para Petembak Wing Komando l Kopasgat berhasil membawa pulang beberapa medali serta naik podium dari berbagai kategori. Kemenangan ini adalah hasil kerja keras nyata dan dedikasi seluruh para atlet petembak Wing Komando I Kopasgat yang tidak mengenal lelah untuk selalu berlatih serta mengasah kemampuannya di bidang menembak, "ujar Komandan Wing Komando l Kopasgat Kolonel Pas Helmi A. Nange, S.E., M.M. selaku Ketua Kontingen ASC TNI Angkatan Udara".
Prestasi ini tidak hanya memberikan kebanggaan bagi para atlet petembak, tetapi juga menjadi motivasi bagi para petembak muda lainnya untuk terus berlatih dan berprestasi di masa depan. Tanfoglio Cup IPSC Level III 2024 kali ini benar-benar menjadi momen yang tak terlupakan bagi tim petembak Wing Komando l Kopasgat, karena dengan adanya atlet petembak yang naik podium ini, petembak Wing Komando l Kopasgat telah menunjukkan bahwa mereka adalah salah satu kekuatan yang patut diperhitungkan dalam dunia olahraga menembak di Indonesia, semoga prestasi ini dapat terus berlanjut dan menginspirasi generasi muda lainnya untuk terus berprestasi di bidang olahraga menembak.
Hasil dari kejuaraan ini, Atlet Petembak Wing Komando I Kopasgat tim ASC TNI Angkatan Udara berhasil meraih juara pada kategori :
A.Materi Pistol Eksekutif 25m TNI/POLRI Putra
1. Juara 3 Perorangan a.n. Kolonel Nav Rano Kristiyono
2. Juara 2 Beregu Campuran
- Letda Pas Raja (Denmatra I Wingko I Kopasgat)
- Sertu Ariansyah (Denmatra I Wingko I Kopasgat)
- Serda Arif G Siregar (Denmatra I Wingko I Kopasgat)
B. Materi Pistol Presisi 25 m TNI/POLRI Putri
1. Juara 1 Perorangan a.n. Serka Rezky (Mako Wing Komando I Kopasgat)
2. Juara 2 Perorangan a.n. Letda Lek Wenny
C. Materi Tembak Reaksi/IPSC
1. Juara 1 Category Ladies Divisi
Standard a.n. Letda Lek Wenny
2. President Medal IPSC handgun Level III Division Standard Ladies Category
3. Juara 2 Grade B Divisi Standard a.n. Letkol Adm Rudy Londong
4. Juara 2 Grade D Divisi Production Optic a.n. Lettu Adm Luthfy Wicaksono
"LATIHAN YANG DISIPLIN DAN SEMANGAT TINGGI TIDAK AKAN MENGHIANATI HASIL"