Malang (10/3). Sebanyak satu SST dari Batalyon Komando 464 Paskhas kegiatan Donor Darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-2 Hotel Horizon Malang yang diselenggarakan di kantor Hotel Horizon Kota Malang.

Kegiatan seperti ini merupakan bentuk bhakti sosial guna meningkatkan kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan. Disamping itu, kegiatan donor darah ini sekaligus bermanfaat untuk kesehatan, diantaranya menjaga kesehatan jantung.

Donor darah mampu menjadi gaya hidup pilihan untuk hidup yang lebih baik. Tingginya kadar zat besi dalam darah akan membuat seseorang menjadi lebih rentan terhadap penyakit jantung. Jika kita rutin mendonorkan darah, maka jumlah zat besi dalam besi dalam darah bisa lebih stabil. Ini artinya menurunkan resiko penyakit jantung, mengingat besi berlebihan dalam darah bisa menyebabkan oksidasi kolesterol.

Selanjutnya pendonor juga akan mendapatkan pasokan darah baru setiap kali kita mendonorkan darah. Menjadi donor darah juga salah satu metode diet dan pembakaran kalori yang ampuh. Memberikan sekitar 450 ml darah akan membantu proses pembakaran kalori kira-kira 650.

/* */