Malang,(26/5/2025). Batalyon Komando 464 Kopasgat. Latihan merupakan salah satu kesejahteraan prajurit, dimana setiap latihan tersebut tentunya mempunyai tujuan tertentu agar prajurit selalu terjaga naluri tempurnya, fisik, mental maupun kemampuan – kemampuan yang harus selalu dijaga nya dengan baik agar selalu siap dalam menghadapi tugas – tugas kedepan yang semakin komplek.
Menindak lanjuti hal tersebut selain merupakan program tahunan, pagi tadi Komandan Wing Komando II Kopasgat Kolonel Pas Agus Triono, S.E. selaku Pimumlat menggelar Apel Kesiapan Latihan Matra 1 Hardha Marutha II TA 2025 di lapangan apel Mayonko 464 Kopasgat.
Apel Kesiapan dengan Komandan Upacara Komandan Batalyon Komando 464 Kopasgat Mayor Pas Heromawan Edy ini diikuti oleh seluruh unsur latihan dijajaran Wingko II Kopasgat baik secara off line maupun online.
Pada amanatnya Pimumlat Kolonel Pas Agus Triono, S.E. menyampaikan, latihan ini merupakan bagian dari program latihan terpadu untuk meningkatkan kesiapan operasional satuan dalam menghadapi berbagai tantangan tugas kedepan, latihan bukan sekedar rutinitas tahunan, tetapi momentum penting untuk mengasah kemampuan tempur, meningkatkan interoperabilitas, serta memperkuat soliditas dan profesional prajurit dalam melaksanakan tugas – tugas operasi.
Lebih lanjut Pimumlat menegaskan, laksanakan tugas latihan ini dengan penuh semangat, serius, displin dan bertanggungjawab, tidak ada latihan yang berat jika dilakukan dengan sungguh – sungguh dan tidak ada keberhasilan tanpa kerja keras, pahami peran masing – masing dan kerjasama tim, patuhi semua ketentuan keamanan dan keselamatan latihan, jaga faktor kesehatan serta waspada terhadap potensi yang mungkin terjadi selama latihan, safety safety dan safety, tegasnya.
Latihan yang bertajuk ” Satuan Khusus Melaksanakan Operasi Udara Khusus di Wilayah Kedaulatan NKRI Dalam Rangka Mendukung Tugas Kogasudgab ” Ini dilaksanakan mulai tanggal 23 – 28 Mei 2025 ini diawali dengan gladi posko dan dilanjutkan dengan manuver lapangan selama 2 hari dan diawasi secara langsung oleh supervisi Mako Kopasgat, Kolonel Arie Setyo Wibowo, S.I.P( Irum It Kopasgat), Kolonel Pas Anang Baskoro, S.Pd.(Kalaiklambangja Mako Kopasgat).
Hadir pula dalam apel kesiapan tersebut Danden Matra 2 Kopasgat Letkol Pas Adhi Prayogo M.Han.